Berita Terkini

KOMISI PEMILIHAN UMUM KOTA SOLOK BEKALI DAN AMBIL SUMPAH/JANJI ENAM PPPK

kota-solok.kpu.go.id – Kamis (23/05) pagi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solok bekali dan ambil sumpah/janji enam Pegawai pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pembekalan dan pengambilan sumpah/janji ini dilaksanakan di Ruang Peretemuan Kantor KPU Kota Solok bersamaan dengan seluruh PPPK di Lingkungan Sekretariat Jenderal KPU Tahun 2024 Periode I.

Edi Erawadi selaku Plt. Sekretariat KPU Kota Solok menyampaikan bahwa kegiatan pembekalan dan pengambilan sumpah/janji terhubung melalui aplikasi Zoom, “Berdasarkan undangan dari Sekretaris Jenderal KPU RI tanggal 22 Mei 2025 Nomor 626/SDM.02.-Und/04/2025, pelaksanaan Pembekalan dan Pengambilan Sumpah/Janji PPPK di Lingkungan Sekretariat Jenderal KPU tahun 2024 Periode I dilaksanakan secara daring melalui Zoom. Dengan kata lain kegiatan ini secara serentak dilaksanakan di seluruh KPU di Indonesia.”

Edi juga menjelaskan keenam PPPK yang dilantik adalah Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) KPU Kota Solok yanng dintakan lulus dalam tes PPPK, “Nama-nama teman-teman yang dilantik menjadi PPPK di KPU Kota Solok yaitu Adsalman, Evi Chandra, Kasmawati, Novembra, Vilgrimaz Abrar, dan Yopi Andika. Mereka adalah PPNPN yang sudah mengabdi di KPU Kota Solok bertahahun-tahun, tepatnya lebih dari dua tahun. Kemudian mengikuti tes PPPK dan dinyatakan lulus.”.

“Saya ucapkan selamat kepada teman-teman yang dilantik, semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan amanah,” tutup Edi pada kegiatan tersebut.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 354 kali